Indonetwork,  Elektronik – CCTV (Closed Circuit Television) merupakan sistem komputer yang berbasis video untuk merekam dan menampilkan gambar ke monitor dari hasil tangkapan kamera yang disorot pada suatu area. CCTV Panasonic merupakan merek yang paling eksis dan cukup banyak peminatnya, karena merek elektronik yang satu ini sudah teruji kualitasnya selama bertahun-tahun.

Semakin berkembangnya zaman, model CCTV Panasonic terus melakukan inovasi, sehingga tidak semua jenis CCTV bisa Anda gunakan pada sembarang lokasi. Tentu Anda harus memperhatikan beberapa hal, seperti fitur, kemampuan dasar kamera, serta harganya. Nah, informasi dibawah ini penting untuk Anda simak supaya tidak ada kesalahan dan kerugian sebelum membeli produk yang sesuai dengan kebutuhan.

1. Dome Camera

dome camera CCTV

Jenis kamera ini memiliki bentuk yang menyerupai kubah dengan fitur terbaru seperti kualitas gambar HD. Biasanya sistem CCTV ini memiliki dua jenis yang berbeda seperti sistem kabel dan tanpa nirkabel (wireless).

Sistem CCTV kabel memberi kelebihan kualitas gambar terbaik tanpa adanya gangguan. Kamera dengan kabel biasanya menggunakan colokan BNC yang dapat dihubungkan ke monitor TV dengan menggunakan adaptor atau disambungkan langsung ke Digital Video Recorder.

Jenis CCTV panasonic ini sedang populer digunakan karena memiliki desain yang modis, bentuk minimalis, instalasi yang praktis, serta mudah berbaur dengan lingkungan sekitar. Sehingga umumnya dipasang pada area perkantoran atau fasilitas publik. Jika dilihat sekilas, maka orang-orang akan menganggap kamera dome CCTV ini sebagai lampu atap biasa, bukan kamera pengawas.

2. Dome Camera Indoor

Indoor Eyeball Ir Dome Camera, Cmos 700tvl, Ir Cut, - Cctv Camera Indoor Png PNG Image | Transparent PNG Free Download on SeekPNG

CCTV ini memiliki bentuk seperti kubah dengan housing bahan plastik yang diproduksi khusus untuk area tertutup saja, terutama di dalam ruangan. Lensanya kamera termasuk kecil dengan ukuran 3.6mm karena dirancang untuk sudut ruangan berukuran kecil hingga sedang agar dapat mengawasi seluruh bagian ruangan. Jenis kamera CCTV panasonic ini tentu tidak tahan terhadap pergantian cuaca, panas, maupun terik matahari.

3. Dome Camera Pan-Tilt-Zoom

Dome Camera Pan-Tilt-Zoom

Memiliki bentuk setengah lingkaran, namun kamera yang satu ini dilengkapi dengan sebuah joystick pemutar sehingga bisa digerakkan secara virtual supaya bisa menangkap gambar di tempat tertentu yang diinginkan. Selain itu CCTV panasonic jenis ini bisa terhubung dengan ponsel Anda dengan pengaturan yang terdapat dalam aplikasi terkait. Teknologi ini merupakan teknologi terbaru yang bisa membuat pengguna CCTV semakin dimudahkan untuk memantau keseluruhan ruangan.

4. Dome Camera Vandal-Proof

DS-2CE56D1T-VPIR3 Full HD Vandal Resistant Dome Camera With Vari-focal Lens

Jenis CCTV yang satu ini memiliki material housing yang cukup kuat dan tidak mudah pecah, karena terbuat dari bahan logam dan plastik polycarbonate yang anti pecah. Sehingga cocok digunakan di daerah yang rawan aksi kejahatan.

Setelah kamera ini dipasang dengan benar, maka sangat sulit untuk dirusak karena dirancang benar-benar tertutup dan biasanya membutuhkan alat khusus untuk membuka penutup kubah. Kabel CCTV jenis ini dibuat agar menyatu ke dalam dinding sehingga sulit bagi pelaku untuk memotong kabel atau menariknya keluar.

Editor: 5 Merk CCTV Terbaik untuk Rumah, Nomor 4 Ada Wifinya

5. Dome Camera Infrared

Dome Camera infrared
Sumber: Istockphoto

Model kamera CCTV panasonic ini dilengkapi inframerah yang memiliki kemampuan untuk merekam gambar dalam kondisi cahaya minim sampai lux = 0 atau tidak ada cahaya sama sekali. Dome camera infrared memiliki LED IR yang ditempatkan di bagian luar lensa sehingga memberikan kemampuan melihat di malam hari dan gambar tidak akan terpengaruh oleh cahaya matahari.

Lampu ini tidak terlihat oleh mata manusia, meskipun demikian Anda mungkin melihat cahaya merah samar yang datang dari depan kamera. Dalam kondisi gelap gulita, biasanya gambar yang dihasilkan juga berupa hitam dan putih.

6. IP Camera

IP Camera

IP camera adalah jenis kamera video digital yang biasa digunakan untuk memantau keamanan dan dapat mengirim ataupun menerima data melalui jaringan komputer dan internet. Jenis kamera ini biasanya dibandrol dengan harga yang lebih mahal. Karena kamera tidak menggunakan kabel dan DVR (Digital Video Recorder) untuk mengirim gambar, melainkan menggunakan jaringan wireless (internet) dan bisa dipantau melalui aplikasi mobile atau PC.

7. Kamera CCTV Weather-Proof

Jual Kamera CCTV Outdoor Waterproof Palsu Dummy - Jakarta Barat - Divo Gadget | Tokopedia

Jenis CCTV ini relatif digunakan pada area outdoor karena didesain khusus untuk mencegah masuknya air hujan serta partikel kecil seperti debu yang dapat merusak komponen kamera internal. Pemasangan jenis CCTV panasonic ini dilakukan pada area terminal bus, bandara, stasiun, pelabuhan, tempat parkir, jalan raya, dan lokasi sarana serta prasarana publik lainnya.

8. Kamera CCTV Speed Dome

Kamera CCTV Speed Dome

Jenis CCTV ini hampir sama dengan dome camera pan-tilt-zoom yang dapat berputar hingga 360 derajat namun jenis ini memiliki kemampuan tanpa mengeluarkan suara yang berisik. Biasanya jenis CCTV Panasonic ini digunakan pada area luar ruangan karena lebih tahan terhadap pergantian cuaca baik hujan maupun panas, selain itu Anda juga dapat mengontrol kegiatan dari internet. Hasil gambar juga lebih HD dilengkapi dengan decoder, inframerah, serta fitur pendukung untuk memperjelas gambar lainnya.

9. Kamera CCTV Explosion-Proof

Kamera CCTV Explosion-Proof

Sesuai dengan namanya, CCTV ini dapat diletakkan pada luar ruangan seperti area pabrik, tempat konstruksi, area pertambangan, kilang minyak, batu bara karena kamera tahan terhadap ledakan, water proof dan dirancang supaya tahan terhadap kondisi ekstrim. Bila ada kecelakaan atau bencana alam, maka kamera CCTV ini tetap bisa beroperasi dan mengirimkan data ke DVR (Digital Video Recorder).

10. Camouflage Camera

Camouglage Camera

Camouglage camera adalah CCTV yang dirancang untuk ditempatkan pada area tersembunyi. Keberadaannya nyaris tak dikenali karena bentuknya memang tidak mirip CCTV, melainkan mirip dengan benda lain. Biasanya CCTV jenis ini diletakkan pada bagian indoor dan diaplikasikan berupa model lampu, gantungan baju, detektor kebakaran ataupun jam dinding. 

Camouglage Camera digunakan untuk mengawasi suatu tempat tanpa diketahui orang yang berada di lokasi tersebut. Lensa juga mampu menangkap gambar atau video dengan jelas berkualitas tinggi serta melakukan zoom untuk menangkap gambar dengan lebih detail.

Baca Juga: Cara Connect CCTV Ke HP dengan Mudah

Memasang CCTV pada sekitar area rumah maupun kantor menjadi hal yang paling umum dilakukan, untuk mencegah ataupun menangkap suatu tindak kejahatan. Setelah mengetahui jenis kamera CCTV Panasonic di atas setelah itu barulah Anda bisa menentukan produk yang tepat sesuai dengan kebutuhan bangunan.

Temukan produk CCTV Panasonic berkualitas baik dan harga terjangkau di Citra Karya Teknik. Perusahaan ini menyediakan berbagai model kamera CCTV yang tentunya cocok digunakan untuk hunian maupun lokasi usaha Anda. Jadi tunggu apa lagi? Hubungi sekarang juga!

Editor: Deky Ahmad Syah

Author

Enable Notifications OK No thanks