Indonetwork, Elektronik – Sekarang ini penggunaan kamera CCTV bukanlah hal yang baru karena setiap hunian memasang perangkat ini. Bahkan sekarang perangkat ini bisa disambungkan ke perangkat lain seperti HP. Cara connect CCTV ke HP juga dapat dilakukan dengan sangat mudah.

Perangkat CCTV sangat berperan penting untuk menjaga keamanan lingkungan rumah atau hunian lainnya. Tidak hanya di rumah. Kamera CCTV juga banyak digunakan di jalanan, gedung perkantoran, hingga pusat perbelanjaan.

Cara Connect CCTV ke HP

Cara akses CCTV dari jarak jauh (Luar Jaringan). | CCTV - Network Infrastructure - System Integrator - PABX - IPBX - Fire Alarm - CCTV Mojokerto - CCTV Surabaya
Sumber: mediahamparanlangit.co.id

Jika Anda ingin menghubungkan CCTV ke HP, caranya sangat mudah. Bahkan tidak hanya HP, Anda bisa menyambungkan perangkat CCTV dengan perangkat yang lain seperti komputer.

Kalau Anda ingin melihat situasi di dalam rumah secara realtime, tentu saja Anda memerlukan koneksi internet. Lalu seperti apa cara connect CCTV ke HP? Simak rangkuman kami berikut ini.

1. Pasang CCTV dengan Benar

Sebelum menghubungkan CCTV dengan HP, pastikan bahwa kamera CCTV sudah dipasang dengan baik dan benar. Penempatan kamera dalam suatu ruangan tentu saja sangat krusial.

Saran kami, pasang kamera CCTV di sudut ruangan yang banyak aktivitasnya. Karena di tempat seperti itulah aktivitas kriminal dapat terjadi.

2. DVR dan CCTV Menyala

Langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah memastikan bahwa perangkat DVR dan CCTV dalam keadaan menyala. Bahkan keduanya bisa berfungsi dengan baik tanpa ada gangguan.

DVR sendiri berfungsi untuk menyimpan dan mengolah rekaman kamera yang memantau. Sehingga perangkat yang satu ini sangat penting untuk menyimpan hasil rekamannya.

Sementara itu, kamera yang digunakan pastikan menggunakan IP Camera supaya bisa terhubung dengan jaringan internet atau HP.

Baca Juga: Ketahui Fitur-Fitur yang Ada di CCTV Modern, Ada Suaranya!

3. CCTV Terhubung dengan Internet

Cara Menyambungkan CCTV Ke Hp - Bangslem.id
Sumber: bangslem.id

Langkah yang selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah menghubungkan CCTV dengan internet. Supaya CCTV bisa terhubung dengan internet, ada dua cara yang dapat Anda lakukan.

Pertama, memakai fitur Cloud Acces P2P. Fitur ini akan mempermudah pengguna untuk mengakses IP publik. Kedua, memakai Dynamic Domain Name Server (DDNS). Dengan fitur ini pengguna harus memiliki IP publiknya.

4. Cloud Acces P2P

Cara Menyambungkan CCTV Ke HP & Komputer Via Internet
Sumber: tembolok.id

Untuk dapat menggunakan fitur ini, DVR CCTV harus terkoneksi dengan jaringan internet dengan Cloud Access P2P. Dengan begitu DDRV akan terhubung dengan server delay yang tersedia dari vendor DVR.

Setelah itu, aktifkan Cloud Acces P2P pada DVR yang telah terhubung dengan internet. Lakukan login ke DVR sebagai admin, lalu klik menu untuk mengatur Cloud Access P2P.

Opsi tersebut biasanya akan ada di bagian Network dengan nama Platform atau Cloud P2P Setting. Nantinya Anda akan diminta verification code untuk menambahkan DVR ke VMS/CMS dengan fitur Cloud P2P.

Jika DVR telah terhubung, nantinya akan ada perubahan Register Status menjadi Online dalam 1 hingga 2 menit. Untuk mengecek statusnya Anda perlu refresh halaman.

5. Install VMS/CMS

What Video Management System Can Do for Your CCTV Cameras?
Sumber: getsafeandsound.com

Kemudian lakukan instalasi VMS/CMS dari vendor DVR CCTV yang Anda miliki. Pilih opsi Tool dan beralih ke Device Management dan klik Tab Server.

Pilih Add New Device Type dan centang pada device yang Anda inginkan. Setelah itu klik OK.

Jika berhasil login, klik Add Device dan masukkan serial number dari DVR yang Anda miliki. Setelah itu masukkan kode verifikasi yang telah Anda buat sebelumnya. Klik OK jika dirasa telah memasukkan kode yang benar dan akan muncul list device yang sesuai dengan model dan serial yang Anda input.

Baca Juga: Tips Memilih CCTV yang Tepat Sesuai Dengan Kebutuhan

Jika cara di atas telah Anda lakukan dengan benar, seharusnya perangkat CCTV sudah terhubung dengan perangkat HP. Anda bisa cek keamanan rumah atau lingkungan sekitar melalui perangkat HP.

Itulah cara connect cctv ke HP yang dapat Anda lakukan dengan mudah. Jika dengan memakai HP, seharusnya Anda bisa memantau aktivitas orang di ruangan dengan lebih mudah. Semoga bermanfaat.

Editor: Deky Ahmad Syah

Author

Sebagai penulis konten seo yang berpengalaman lebih dari 5+ tahun.

Enable Notifications OK No thanks