Indonetwork.co.id (Surabaya) – Perusahaan penyedia produk sanitary asal Surabaya ini, mungkin sudah tak asing lagi bagi pelaku sektor bisnis properti di tanah air. Kiprahnya bahkan telah memberi warna baru bagi keberlangsungan sektor industri properti di Indonesia.

Sebagai produsen sanitary, perusahaan ini senantiasa memberikan produk terbaik, pelayanan optimal, dan harga yang bersaing. Komitmen tersebut jadi bukti nyata yang patut diacungi jempol.

“Sejak berdiri tahun 1997, perusahaan kami ini tak hanya menciptakan produk berkualitas, tapi juga memberikan pelayanan yang maksimal,” tegas Hartini Effendy, Kepala Operasional PT. Anugrah Ekstravisi Raya (AER).

“Tagline kami adalah “Leading in Style and Quality”. Berkomitmen kepada semua customer untuk selalu menjadi solution provider, friendly, responsive dengan excellence service,” ucapnya.

Perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang faucets serta sanitary wares, berbasis di Surabaya dan Jakarta ini juga merupakan salah satu bagian dari Sutindo Group, salah satu group perusahaan yang cukup besar di Surabaya yang bergerak di bidang distribusi dan stockist produk logam besi baja, non-ferrous, sanitary, dan kimia industri.

“Saat ini, kami mempunyai dua merk sanitary yaitu AER dan AIR. Segmentasinya membidik pasar level ekonomis hingga level berkelas. Harga yang ditawarkan pun mulai dari puluhan ribu sampai dengan puluhan juta rupiah,” papar Hartini.

Produk pilihan yang disediakan seperti kran wastafel, kran bathtub shower, kran shower, kran dapur, kran tembok, stop kran, hand shower, shower bidet, mixer shower set, wastafel, urinoir, kloset duduk, bathtub, kitchen sink, dan aksesoris kamar mandi. AER membagi produk tersebut menjadi dua yaitu kran panas dingin (mixer faucets), kran dingin (single faucets), shower, flexible hoses, wastafel (washbasin), urinoir, kloset duduk, dan lainnya.

logo 800x500px

Tawarkan Pembelian Grosir dan Retail
Menurut Hartini, sebagai modal utama yang mesti dipertahankan untuk memanjakan kepuasan konsumen, pihaknya kerap menyuguhkan produk nan berkualitas, quality control yang ketat, packaging terjaga dan pengiriman nan cepat.

“Kami selalu mengedepankan inovasi desain, melakukan strategi marketing, menawarkan kualitas dan harga produk. Keunggulan tersebut jadi pembeda kami dengan kompetitor,” urainya.

Hal lain yang jadi pembeda dari sisi pemasaran misalnya, produk AER dapat di beli secara grosir dan retail. “Kami melayani pembelian tak hanya grosir tapi juga retail, karena pangsa terbesar AER adalah toko retail, proyek-proyek besar, serta pemasaran secara online marketing,” ujar Hartini.

Menurut Hartini, AER telah bekerjasama dengan developer-developer terkenal untuk proyek properti seperti Citraland, Provest, Graha Damai Putra, dan Pantai Mentari.

Tak hanya itu, AER juga mendapatkan kesempatan untuk pengadaan produk sanitary di beberapa proyek perhotelan skala besar seperti Red Planet Hotel, Acacia Hotel, dan Mercure Hotel di Jakarta

Coverage Area dan Promo
“Saat ini, coverage area AER menjangkau pasar nusantara. Pemasarannya tersebar hampir di seluruh kota di Indonesia. Bahkan, AER juga sudah memasuki pasar internasional seperti di Singapura, Malaysia, dan Myanmar.

Selain di Surabaya, AER memiliki cabang pemasaran yang luas di kota-kota sekitar nusantara seperti Jakarta, Semarang, Samarinda, Balikpapan, Pontianak, Nabire, Sorong, Jayapura, dan juga Singapura. Hanya saja, wilayah terbesar dari pangsa pasar AER masih berada di pulau Jawa.

Tak hanya menerapkan inovasi, untuk bisa memperluas jangkauan pemasarannya, AER kerap melakukan strategi khusus untuk bisa tetap eksis mempertahankan bidang usahanya itu.

“Dalam strategi pemasaran, kami senantiasa pengikuti perkembangan trend bisnis yang ada dalam segi model, fungsi, dan teknologi produk sampai dengan ikut serta dalam pameran bergengsi yang diadakan di kota-kota besar di Indonesia,” kupas Hartini.

Menurutnya, langkah tersebut dilakukan guna membentuk brand image yang positif. Komitmen service ini untuk mendahulukan customer agar mereka selalu mengingat brand AER.

Guna meningkatkan traffic penjualan, pihaknya juga kerap meluncurkan promo-promo. Cara ini dilakukan, selain menarik minat customer membeli produk AER, juga menginformasikan produk terkini yang hendak dipasarkan.

“Bagi kami, iklim bisnis di sektor ini semakin menarik, khusus untuk produk sanitary keran air. Saat ini, banyak sekali model-model dan design AER yang telah menjadi favorit dari consumer,” terang Hartini.

“Apalagi di zaman era digital seperti sekarang ini, pemasaran kami dapat meluas ke pasar online dan bisa ekspor ke negara-negara luar. Sehingga, produk AER khususnya keran air menjadi lebih dikenal dan difavoritkan banyak consumer,” imbuhnya.

Strategi Pemasaran Online
“Untuk pengembangan usaha, media online memiliki peran penting. Selain mendongkrak penjualan, salah satu tujuan utama kami memilih jalur pemasaran online adalah mensiasati strategi branding AER agar menjadi lebih baik,” papar Hartini.

Lebih lanjut ia mengatakan, pemasaran online mampu mempercepat exposure. Strategi ini juga sangat efektif dan efisien, exposure lebih maksimal, budget yang dikeluarkan pun tidak terlalu besar.

“AER sangat fokus memanfaatkan media online untuk membangun usaha. Terutama dalam hal menyuguhkan beragam informasi seperti showcase produk, promo, event, dan info pembukaan showroom,” jelas Hartini.

Untuk lebih dikenal masyarakat luas, AER juga berusaha hadir di seluruh marketplaces Indonesia, satu-satunya perusahaan sanitary di Indonesia yang menerapkan pemasaran online.

“Buat kami, media online merupakan sarana mencari partner bisnis potensial, untuk memasarkan produk AER. Kedepan, media online akan kami gunakan sebagai aplikasi pendukung sistem pemasaran. Semua hal yang berkaitan dengan permintaan produk AER dapat di akses secara online,” ucap Hartini mengakhiri.

Info lebih lanjut hubungi
PT. Anugrah Ekstravisi Raya
Komplek Pergudangan Permata
Jl. Tanjungsari 44i, Sukomanunggal, Surabaya, Jawa Timur, 60186
Telepon: (031) 7496 004
WhatsApp: 0812 3040 5000

Author

Enable Notifications OK No thanks