Indonetwork, Peralatan Industri – Genset atau Generator set merupakan pembangkit listrik cadangan yang memakai energi kinetik,  karena berperan sebagai listrik cadangan. Genset ini memiliki peranan yang sangat penting, tidak heran jika sekarang banyak sekali merk genset terbaik untuk industri maupun kebutuhan rumah tangga.

Genset pertama kali ditemukan oleh Michael Faraday yang telah berhasil menemukan energi ketika adanya konduktor listrik yang bergerak lurus terhadap medan magnet.

Saat ini genset memiliki peranan yang sangat penting dalam dunia energi dan sumber daya listrik. Tanpa listrik, manusia akan kesulitan untuk melakukan berbagai aktivitas sehari-hari.

Genset bisa berperan sebagai sumber daya listrik cadangan jika aliran listrik dari perusahaan listrik negara padam. Sementara aktivitas di beberapa industri harus tetap jalan meskipun keadaan listrik mati. Jadi genset adalah pilihan terbaiknya.

Merk Genset Terbaik Untuk Berbagai Kebutuhan

Dari sekian banyak merk genset yang ada di pasaran, kami merekomendasikan beberapa genset untuk kebutuhan Anda. Pastikan untuk menyesuaikannya dengan kebutuhan dan budget yang dimiliki. Berikut ini merk dan jenis genset yang kami rekomendasikan untuk bisnis Industri:

1. GENSET CUMMINS

Cummins merupakan jenis genset yang sudah banyak digunakan oleh berbagai instansi pemerintahan maupun instansi lainnya. Genset ini mempunyai kualitas yang yang tak perlu diragukan lagi.

Jual GENSET CUMMINS DKI Jakarta - PT. KARYA INDAH TEKNIK | Indonetwork

Genset Cummins sudah banyak digunakan secara heavy-duty di berbagai industri seperti perkebunan dan pertambangan. Cummins merupakan genset merk Amerika Serikat yang difabrikasi di China dan India.

Untuk proses pembuatannya sendiri menggunakan sistem quality-control yang sangat ketat. Sehingga genset ini sangat bandel dengan kualitasnya yang terjamin.

Genset Cummins 180 KVA ini ditenagai dengan mesin tipe 6CTA8.3G2 yang tidak berisik. Sehingga sangat cocok digunakan di rumah sakit, bank, wisma, dan instansi lainnya.

Baca Juga: 3 Manfaat & Cara Memilih Genset Untuk Kebutuhan Industri

2. GENSET MITSUBISHI

Tak hanya mobil saja, Mitsubishi juga tak mau ketinggalan untuk ikut terjun ke ranah genset. Genset produk negeri Samurai ini banyak digunakan oleh berbagai pabrik maupun perusahaan yang memerlukan genset dengan kapasitas besar.

Jual Genset MITSUBISHI 8DC9T Jawa Timur - PT.HOLTI | Indonetwork

Genset produk Jepang ini menawarkan dua tipe yaitu bersifat open dan silent. Untuk yang tipe silent tidak akan menghasilkan suara yang bising. Sehingga banyak juga dipakai di instansi-instansi pemerintahan.

Sementara genset ini menawarkan kapasitas mulai dari 10 KVA hingga 2000 KVA. Semakin besar kapasitasnya, semakin mahal juga harga yang ditawarkannya.

Untuk industri perusahaan seperti pertambangan dan perkebunan bisa menggunakan genset Mitsubishi 1050 KVA dengan tipe open.

3. GENSET YAMAHA

Selain Mitsubishi, produk genset terbaiknya dari Jepang adalah Yamaha. Genset ini terkenal bandel dan kualitasnya yang tahan lama. Tak heran jika banyak pabrik dan gedung komersial yang mencari Genset Yamaha.

Jual Generator Set/ Genset YAMAHA ET 950 oleh Toko Mesin UNION SENTOSA - MESIN, PERKAKAS, MESIN PENGOLAH MAKANAN, MESIN PACKING; SAMARINDA BALIKPAPAN BERAU BONTANG SANGATTA TARAKAN TENGGARONG - KALTIM--- Mesin Pengemas/ Packing,

Selain bandel, genset Yamaha ini juga sangat mudah untuk dioperasikan. Jika terdapat masalah, Anda juga bisa mendapatkan sparepart-nya dengan mudah di pasaran. Yamaha menawarkan genset dari kapasitas 2600 watt hingga 12.000 watt.

4. GENSET HONDA

Masih dari pabrikan Jepang, Honda juga termasuk genset yang sangat handal. Banyak banyak orang yang menyebut kalau Honda ini adalah merk genset terbaik karena mempunyai kualitas yang sangat bagus.

Jual Mesin GENSET / GENERATOR HONDA EP DKI Jakarta - Djakarta Prima Teknik/ Harapan Teknik | Indonetwork

Honda juga menawarkan genset dengan kapasitas yang bervariasi mulai dari kapasitas rendah hingga tinggi. Untuk harga yang ditawarkannya juga sangat bervariasi tergantung dengan tipe produknya.

Tapi untuk sekarang Anda bisa memperoleh genset merk Honda mulai dari Rp1 jutaan. Semakin tinggi kapasitasnya, semakin mahal pula harga yang ditawarkannya.

Genset Honda juga bisa digunakan dengan dua jenis bahan bakar yaitu bensin dan gas.

5. GENSET GENERAL

Genset ini paling banyak disukai oleh masyarakat karena harganya yang tidak terlalu mahal. Sehingga genset ini sangat cocok untuk perusahaan-perusahaan menengah atau juga untuk kebutuhan rumah tangga.

Jual GENSET GENERAL MT 6800S SILENT DKI Jakarta - jaya diesel pratama | Indonetwork

Dengan budget Rp1 jutaan saja, Anda sudah bisa mendapatkan genset General ini. Sementara untuk kapasitas yang ditawarkannya mulai dari 600 watt hingga 6000 watt.

6. GENSET YANMAR

Jual Genset Yanmar YDG 10-155 10 KVA oleh SENTRA TEKNIK UTAMA

Salah satu genset yang diunggulkan lainnya adalah Genset Yanmar. Genset ini telah dikomersilkan sejak tahun 1933 lalu. Keunggulan dari genset buatan Jepang ini adalah ramah lingkungan dan tidak menimbulkan suara yang bising.

Genset Terbaik

7. GENSET MORRIS

Genset Morris menyediakan banyak variasi untuk kapasitasnya mulai dari 650 watt hingga 3600 watt. Untuk kebutuhan rumah tangga yang memerlukan listrik kecil bisa memakai kapasitas ini.

Jual Genset Morris Terbaik - Harga Murah Januari 2023 & Cicil 0%

Sementara untuk perusahaan besar, Anda bisa menggunakan genset Morris dengan kapasitas besar juga. Saat ini Morris menawarkan genset dengan kapasitas 10 KVA yang ditawarkan dengan harga Rp50 jutaan.

Baca Juga: 7 Tips Memilih Genset Bekas Namun Berkualitas di Jakarta

Bahkan ada juga genset yang lebih besar lagi mencapai 62 KVA. Harga yang ditawarkannya pun juga sangat fantastis yaitu mencapai Rp100 jutaan.

Itulah beberapa pilihan merk genset terbaik untuk industri baik merk nasional maupun luar negeri. Anda bisa menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan. Misalnya untuk kebutuhan rumah tangga atau UMKM, gunakan genset dengan kapasitas kecil.

Harga yang ditawarkannya juga sangat bervariasi tergantung dari kapastiasnya. Semakin tinggi kapastiasnya, harga yang ditawarkannya pun juga lebih mahal. Untuk mendapatkan berbagai produk genset dengan lengkap, Anda bisa cek di Indonetwork.

Editor: Deky Ahmad Syah

Author

Sebagai penulis konten seo yang berpengalaman lebih dari 5+ tahun.

Enable Notifications OK No thanks