Indonetwork, BudidayaLebah merupakan hewan penghasil makanan bergizi dan bernilai ekonomi tinggi. Beberapa produk hasil lebah diantaranya seperti madu, propolis, nektar dan royal jelly. Kini, bisnis ternak lebah pun sudah banyak dilakukan.

Madu diketahui memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Selain itu, madu juga memiliki rasa yang manis, sehingga madu memiliki banyak peminat. Oleh karena itu tidak heran jika banyak orang ingin menggeluti bisnis ternak lebah. Di samping memiliki banyak peminat dan memiliki harga yang tinggi, beternak madu juga minim modal dan tidak perlu mengeluarkan banyak tenaga dalam mengolahnya.

Produk yang dihasilkan lebah berupa cairan madu, ampas sarang lebah, dan larva lebah yang berkhasiat untuk penambah stamina. Selain madu, hasil yang diperoleh oleh lebah juga dapat berupa pollen dan royal jelly. Produk pollen sendiri juga memiliki banyak manfaat untuk dijadikan obat-obatan atau bahan untuk kecantikan. 

Tidak heran jika banyak orang ingin mendapatkan keuntungan yang banyak dari beternak lebah. Jika Anda adalah salah satunya, berikut artikel ini akan membahas keuntungan beternak lebah.  

Keuntungan Bisnis Ternak Lebah Madu

ternak lebah madu

Berikut ini keuntungan yang didapatkan jika Anda melakukan bisnis ternak lebah madu:

  • Lebah madu mudah untuk diternakan dan tidak perlu perlakuan khusus. Bahkan, koloni lebah dapat mengurus dirinya sendiri sehingga Anda tidak perlu melakukan penanganan secara kompleks.
  • Melakukan penjualan hasil madu cukup mudah, ada banyak pengepul, pemilik toko, atau bahkan konsumen dapat membelinya secara langsung. 
  • Lebih minim biaya perawatan karena Anda tidak perlu mengeluarkan biaya lebih untuk pakan lebah. Lebah dapat mendapatkan pakan dari serbuk atau nektar bunga yang ada disekitarnya. 
  • Modal yang dibutuhkan untuk beternak madu tidaklah besar, bahkan jika Anda ingin melakukan setup sendiri, Anda dapat berburu lebah di alam liar. 
  • Seperti yang diketahui, harga madu asli terbilang cukup mahal, sehingga Anda akan mendapatkan keuntungan yang cukup besar. 
  • Tempat yang digunakan peternak lebah tidak mudah kotor seperti peternakan binatang lainnya. 
  • Lebah madu tidak mudah terserang penyakit atau hama sehingga Anda tidak akan gelisa terhadap kondisi kebugaran koloni. 
  • Lebah madu memiliki siklus reproduksi yang cepat, sehingga pemilik ternak akan menjadi semakin besar.

Baca Juga: Cara Memilih Bibit Lebah Madu Untuk Budidaya

Manfaat Budidaya Lebah Madu

budidaya lebah madu
Sumber: Unsplash

Selain bagus dan sehat untuk dikonsumsi, madu juga memiliki banyak manfaat lainnya, seperti untuk kecantikan. Ada begitu banyak manfaat yang akan didapat jika Anda menggeluti bisnis ternak lebah ini diantaranya adalah.

1. Baik Untuk Tubuh

Manfaat yang akan didapat dari beternak madu sudah tidak diragukan yaitu untuk kesehatan tubuh, madu itu sendiri sebagai produk utama yang berasal dari nektar bunga. Artinya, madu bisa dijadikan sebagai makanan yang sangat berguna bagi pemeliharaan kesehatan seperti menjaga stamina tubuh dan lain lainnya. 

2. Dapat Dijadikan Bahan Kecantikan

Manfaat madu diketahui dapat melembabkan kulit wajah. Maka tidak heran banyak produk kecantikan yang memanfaatkan madu sebagai bahan baku. Hal ini dikarenakan royal jelly dapat dimanfaatkan untuk bahan kosmetika dan bahan campuran obat-obatan.

3. Menyembuhkan Penyakit Kulit

Propolis (perekat lebah) yang terdapat dalam madu dipercaya dapat dimanfaatkan untuk penyembuhan luka, penyakit kulit, serta membunuh virus influenza. Keuntungan lain dalam beternak lebah madu adalah dapat membantu proses penyerbukan bunga tanaman sehingga hasil yang didapatkan lebah akan maksimal. 

Rekomendasi Distributor Bibit Lebah

Demikian Informasi mengenai berbisnis ternak madu semoga dapat membantu Anda yang sedang menggeluti bisnis ini, jika Anda ingin merasakan manfaat dari madu Anda bisa menemukannya di Rimba Raya Bee Farm.

Rimba Raya Bee Farm merupakan peternakan tawon yang memproduksi madu beserta produk-produk olahannya dengan Kualitas Tinggi dan Menyehatkan dan tentu saja dengan harga terjangkau. 

Penulis: Wardah Aliya Rahmah
Editor: Nafila Chaerunnisa

Enable Notifications OK No thanks