Pemindahan peralatan dari lokasi lama ke lokasi yang baru atau pengiriman peralatan dari suatu daerah ke daerah yang lain adalah hal yang cukup riskan apabila dilakukan tanpa bantuan tenaga ahli. Oleh karena itu, menggunakan jasa pindahan dapat sedikit memudahkan Anda selama proses pindahan. Hal ini akan mengurangi kerusakan, resiko, dan pembengkakan biaya di pihak Anda.

Namun dalam pemilihan hal ini juga tidak boleh sembarang. Anda perlu mengetahui bagaimana mereka bekerja. Apakah mereka benar-benar memiliki tenaga ahli, apakah mereka memiliki transportasi yang tepat, apakah mereka memiliki asuransi, dan lain sebagainya. Beberapa hal di bawah ini, akan membantu Anda dalam mengidentifikasi ahli profesional yang akan Anda gunakan.

Informasikan Kepada Mereka Mengenai Mesin yang akan dipindahkan

Dalam memindahkan mesin, Anda perlu mendaftar mesin apa saja yang perlu untuk dipindahkan. Hal ini akan memudahkan Anda dalam mengecek semua mesin yang sudah dipindahkan. Anda dapat membuat daftar peralatan ini dalam bentuk excel. Dalam daftar tersebut, juga perlu dicantumkan ukuran, berat, hingga bagian-bagian  berbahaya dari mesin yang akan mereka pindahkan.

Transportasi dan Peralatan yang digunakan Jasa Pindahan

Peralatan yang tepat adalah suatu keharusan untuk memindahkan mesin-mesin milik Anda. Apabila peralatan maupun transportasi yang digunakan tidak memenuhi standar, dapat menyebabkan penundaan, biaya lebih tinggi, dan beberapa situasi berbahaya lainnya.

Maka dari itu, Anda perlu mengetahui transportasi dan peralatan yang digunakan oleh jasa pindahan. Mengingat setiap mesin satu dan mesin lainnya akan berbeda penanganannya. Anda dapat menanyakan hal ini kepada pihak jasa pindahan terkait bagaimana mereka akan memindahkan mesin-mesin berharga milik Anda. Setidaknya dalam hal ini Anda memiliki gambaran akan keamanan barang-barang Anda.

Baca juga: Berencana Pindahan Kantor? Ikuti Panduannya Berikut ini!

Jasa Pindahan Memiliki Sejumlah Staf yang Berpengalaman

Jasa Pindahan
Sumber: Pexels

Memiliki orang-orang yang berkualifikasi dan dilengkapi dengan keahlian tinggi merupakan suatu keharusan dalam proses pindahan mesin. Mengingat selain dapat menyebabkan kerusakan pada mesin, pemindahan yang tidak tepat juga dapat mencederai orang-orang yang terlibat selama proses pindahan.

Pastikan Jasa Pindahan yang Anda Pilih Menyediakan Keamanan yang Tinggi

Layanan jasa pindahan mesin harus memiliki pengetahuan akan prosedur keselamatan ketika mereka memindahkan barang-barang pecah belah, mudah rusak, dan berkaitan dengan listrik. Mengingat kerusakan juga dapat terjadi selama proses pemindahan. Jasa pindahan mesin yang Anda gunakan pun harus memiliki lisensi dan asuransi yang dapat membantu menjamin barang-barang Anda apabila terdapat kerusakan selama proses pemindahan. Anda berhak tahu mengenai jenis asuransi yang digunakan oleh mereka serta jenis asuransi tambahan apa yang tersedia.

Apabila Anda bersikeras untuk melakukan pindahan sendiri, maka Anda harus siap dengan segala keadaan yang bisa terjadi terkait keamanan. Karena menggunakan layanan profesional dengan orang-orang yang berkualifikasi dan terampil di dalamnya lebih membantu dalam meminimalkan resiko yang akan terjadi.

Untuk mengetahui keamanan layanan yang akan Anda gunakan, pastikan juga untuk mengetahui rekam jejak mereka. Dengan begitu, Anda bisa menentukan apakah akan menggunakan layanan tersebut atau tidak.

Baca juga: Kertas Anti Karat Solusi Cegah Korosi Jangka Tahunan

Bagaimana Jasa Pindahan Mengemas Mesin Anda

Jasa Pindahan
Sumber: Pexels

Hal lainnya yang perlu diperhatikan ketika akan memilih jasa pindahan mesin adalah mengetahui bagaimana mereka akan mengemas mesin-mesin milik Anda. Mengingat pengemasan yang tidak tepat dapat menyebabkan kerusakan pada peralatan Anda dan hal tersebut bisa menyebabkan adanya pembengkakan biaya yang harus Anda keluarkan secara tiba-tiba.

Pastikan untuk Berkonsultasi Terlebih Dahulu

Sebelum memutuskan akan menggunakan sebuah layanan profesional, Anda perlu untuk berkonsultasi dan menanyakan setiap detail terkait proses pindahan mesin. Beberapa layanan profesional bahkan menawarkan survei di tempat yang memungkinkan jasa pindahan untuk merencanakan bagaimana mereka akan memindahkan sejumlah mesin Anda. Mereka juga akan mencatat area-area pada mesin yang memerlukan perhatian khusus.

Ketika pihak layanan jasa mensurvei mesin milik Anda, maka itu artinya Anda juga akan mendapat gambaran bagaimana mereka akan mengemas dan memindahkan mesin Anda. Ajukan pertanyaan apabila terdapat hal-hal yang belum disinggung oleh jasa pindahan. Selain itu, Anda juga akan mengetahui berapa banyak orang yang akan terlibat selama proses pindahan ini.

Pastikan untuk memiliki nomor telepon yang dapat dihubungi dari salah satu orang yang akan terlibat selama proses pindahan. Hal ini akan memudahkan untuk menginformasikan mengenai hal-hal yang mungkin lupa Anda komunikasikan di awal.

Baca juga: Manfaat dan Jenis Layanan Jasa Perusahaan Cleaning Service

Jasa Pindahan Mesin

Memilih jasa pindahan harus dilakukan secara selektif, karena hal tersebut menyangkut inventaris yang harus dijaga. Terlebih jika barang yang dipindahkan adalah barang yang berat dan menjadi aset berharga bagi bisnis kita seperti mesin fotokopi, dan lain sebagainya.

Bagi anda yang sedang mencari referensi jasa pindahan mesin, Anda dapat menggunakan jasa pindahan mesin di CV Citra Mandiri. CV Citra Mandiri dapat menjadi jalan keluar yang tepat untuk Anda dalam menghemat biaya dan membantu proses pindahan Anda dengan cepat dan ringkas. Didukung dengan banyaknya armada yang tersebar di Pulau Jawa dan sebagian Lombok, Bali, dan Sumatera, sehingga CV Citra Mandiri selalu siap membantu Anda dalam keperluan jasa pindahan mesin. Jadi? Tunggu apalagi? Segera kunjungi website CV Citra Mandiri hari ini!

Author

Enable Notifications OK No thanks