Indonetwork, MakananTahukah Anda? Sebagai salah satu alternatif pengganti gula, madu juga memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan. Cairan yang dihasilkan oleh lebah ini juga sering kali dikonsumsi langsung sebagai obat. Madu banyak mengandung kandungan alami, seperti antioksidan dan nutrisi yang baik untuk tubuh.

Cairan madu murni bertekstur kental dan manis ini juga cocok untuk digunakan pada berbagai menu hidangan. 

Ingin tahu apa saja kreasi madu murni yang lezat dan sehat? Simak artikel dibawah ini, ya!

Manfaat Madu

Khasiat Madu Murni
Sumber: Pixabay.com

Manfaat madu untuk kesehatan memang sudah tidak diragukan lagi. Rasa manis madu dan kandungan nutrisinya sangat baik untuk meningkatkan stamina, terutama ketika Anda sedang aktif berolahraga atau bekerja. 

Selain itu, manfaat madu yang dapat kita peroleh adalah: 

1. Pengobatan Untuk Penyembuhan Luka

Madu dapat digunakan untuk terapi pada luka ulkus kaki, luka dekubitus, ulkus kaki diabetes, infeksi akibat trauma pasca operasi, serta luka bakar. Sebagai agen pengobatan luka topikal, madu mudah diserap oleh kulit sehingga dapat menciptakan kelembaban kulit dan memberi nutrisi yang dibutuhkan. 

Baca Juga: 7 KHASIAT MADU MURNI BAGI KESEHATAN

2. Dapat Meredakan Batuk 

Rasa madu yang manis ini memicu produksi air liur untuk melembabkan tenggorokan yang kering sehingga dapat mengurangi rasa gatal di tenggorokan dan keinginan untuk batuk. Selain itu, berbagai antioksidan pada madu juga bermanfaat untuk meredakan peradangan yang bisa memicu batuk. Hal ini karena madu memiliki sifat anti mikroba yang dapat membunuh bakteri tertentu.

3. Menyehatkan Jantung

Madu memiliki kandungan fenol dan senyawa antioksidan lainnya yang dikaitkan dengan pengurangan resiko penyakit jantung. Madu juga diketahui bisa membantu pembesaran arteri di jantung sehingga meningkatkan aliran darah pada jantung. Selain itu, madu juga dapat mencegah pembentukan gumpalan darah yang bisa menyebabkan serangan jantung dan stroke.

4. Dapat Menyembuhkan Jerawat

Apabila Anda sedang berjerawat, cobalah menggunakan madu sebagai obat jerawat alami. Karena, madu mempunyai kandungan anti inflamasi yang dapat mengurangi peradangan karena jerawat. Maka dari itu, selain bisa menyembuhkan jerawat, madu juga dapat menghilangkan bekas jerawat.

Namun, madu tidak boleh diberikan pada bayi atau anak dibawah usia 1 tahun karena beresiko dapat menyebabkan botulisme, yaitu kondisi keracunan yang menyerang tubuh dan bisa mengancam nyawa. Resiko ini juga harus diwaspadai oleh ibu hamil yang memiliki masalah pencernaan atau penyakit yang melemahkan sistem imun tubuh.

Baca Juga: MANFAAT MADU MURNI UNTUK KECANTIKAN

Tips Mengolah Madu Dalam Makanan dan Minuman

Manfaat Madu Murni
Sumber: Pixabay.com

Tidak hanya bermanfaat untuk tubuh, madu juga bisa dikonsumsi dengan berbagai cara agar terasa lebih nikmat. Berikut ini beberapa inspirasi cara konsumsi madu murni yang sehat dan enak untuk Anda.

1. Dicampur Dengan Minuman Favorit

Madu murni sangat nikmat jika dicampur dengan minuman bersuhu dingin. Anda juga  bisa menggunakan madu pada jus favorit. Anda sebagai pengganti gula atau sirup, bisa juga ditambahkan selasih atau nata de coco yang cocok dikonsumsi pada cuaca yang panas.

2. Sebagai Topping Pada Makanan Atau Minuman

Menyantap pancake, ice cream atau yogurt bersamaan dengan topping madu murni akan terasa lebih nikmat dan sehat. Rasa manis dari madu akan melengkapi rasa dari kudapan favorit Anda. Anda juga bisa menambahkan beberapa buah segar pada makanan favorit anda.

3. Bahan Untuk Membuat Masakan 

Madu murni juga dapat menjadi olahan bahan masakan. Mulai dari ayam bakar madu, pisang goreng madu, kue bolu, cookies hingga cake modern lainnya. Madu murni juga cocok untuk menu anak-anak yang sedang susah makan.

Baca Juga: MADU KLANCENG, SI ASAM MANIS KAYA MANFAAT

Menu hidangan dari madu murni 

Selain dapat dikonsumsi langsung ternyata madu dapat dijadikan menu hidangan yang lezat, berikut macam macam hidangan madu murni.

1. Jahe Madu

minuman jahe madu

Siapa yang tidak menyukai jahe madu, jahe madu memiliki banyak manfaat mulai dari menjaga imunitas tubuh, meredakan sakit kepala, meredakan nyeri haid dan masih banyak lagi. 

Jahe sendiri merupakan rempah yang sering digunakan sebagai bahan bumbu masakan nusantara, akan tetapi rempah ini dapat dijadikan minuman dengan cara menambahkan madu di dalamnya, berikut cara membuat jahe madu.

Bahan : 4 gelas air, 1 buah lemon (opsional), 1 buah jahe, dan madu secukupnya.

Cara membuat:

  • Kupas jahe hingga bersih, kemudian siapkan panci,
  • Nyalakan kompor lalu masukan 4 gelas air ke dalam panci, lalu masukan jahe yang sudah dikupas biarkan rebusan jahe hingga matang,
  • Jika sudah matang Anda dapat menuangkan air rebusan di gelas kemudian, Anda dapat menambahkan madu dan perasan air lemon,
  • Hidangkan selagi hangat

2. Honey Matcha

Honey Matcha merupakan minuman yang digemari oleh banyak orang karena rasanya yang cukup unik, berbeda dengan green tea yang menggunakan daun teh yang diseduh, sedangkan matcha merupakan versi yang dibuat menjadi bubuk, begini cara buat teh hijau di rumah.

Bahan: 2 gelas susu almond, 1 sdt madu ( atau sesuai selera ),1 sdt bubuk matcha 

Cara membuat:

  • Siapkan blender lalu masukan madu, bubuk matcha, dan susu kedalam blender. nyalakan blender dengan kecepatan sedang, tunggu hingga tercampur rata.
  • Bila ingin disajikan dalam kondisi dingin, bisa dengan menambahkan es batu. Setelah itu tuangkan adonan matcha ke dalam gelas.
  • Namun jika ingin disajikan dalam kondisi hangat, maka Anda bisa menuangkan adonan matcha ke dalam panci ukuran sedang dan panaskan beberapa saat sebelum dinikmati.

Baca Juga: KETAHUI MANFAAT BUNGA ROSELLA UNTUK KESEHATAN

3. Lemonade

honey lemonade

Lemonade merupakan minuman campuran air lemon dengan madu. Karena rasanya yang cukup menyegarkan lemonade memiliki banyak peminat, selain rasanya yang cukup menyegarkan, lemon sendiri mempunyai banyak manfaat seperti membantu melancarkan pencernaan, mencegah anemia, dan memelihara kesehatan jantung, membuat lemonade cukup mudah loh, berikut cara membuat lemonade.

Bahan: 750 ml air, 120 ml madu ( atau sesuai selera), 1-2 buah lemon

Cara membuat:

  • Sediakan wadah yang berukuran sedang kemudian tuangkan air sesuai takaran, setelah itu tuangkan madu dan aduk hingga tercampur rata.
  • Sediakan wadah yang berbeda kemudian siapkan 1-2 lemon setelah itu peras air lemon dan saring supaya mendapatkan sarinya serta bijinya tidak ikut terbawa.
  • Langkah selanjutnya campurkan air lemon ke dalam wadah yang berisi campuran air madu, lalu aduk hingga rata kemudian Anda dapat merasakan apakah sudah sesuai yang Anda inginkan. Tunggu hingga dingin dan minuman siap dinikmati.

4. Pisang Goreng Madu

pisang goreng madu

Jangan buang pisang dengan kulit yang sudah menghitam dan lembek. Karena pisang bertekstur tersebut justru tambah nikmat untuk diolah menjadi pisang goreng madu. Berikut ini resep pisang goreng madu, yang cocok untuk menjadi camilan sore Anda.

Bahan: 120 gr tepung terigu, 20 gr tepung beras, 4 sdm madu, ½ sendok teh garam, ½ sendok teh baking powder, 175 ml air es, 12 buah pisang raja yang kematangan, potong-potong, dan 700 ml minyak, untuk menggoreng.

Cara membuat:

  • Aduk tepung beras, tepung terigu, garam, baking powder, dan madu
  • Tuangkan air es, kemudian aduk hingga rata, masukkan pisang, aduk rata.
  • Panaskan sendok sayur berbahan stainless, tuangkan adonan ke dalam sendok sayur, kemudian celupkan kedalam minyak sambil digoyang-goyang agar terlepas dari sendok sayur.
  • Goreng sampai matang dan berwarna kuning kecoklatan. Kemudian angkat dan tiriskan.
  • Pisang goreng madu siap untuk dinikmati.

5. Ayam Bakar Madu

ayam bakar madu

Membuat menu satu ini mungkin lebih banyak membutuhkan bumbu masakan dibandingkan menu-menu sebelumnya. Ayam bakar kecap madu yang gurih legit ini biasa disajikan dengan hangat saat makan siang. Bisa dilengkapi dengan lalap sayuran atau tumis sayuran dan sambal. Berikut ini adalah cara membuat ayam bakar madu.

Bahan: 500 gr ayam, 1 buah jeruk nipis, 2 lembar daun salam, 2 lembar daun jeruk, 3 sdm madu, 2 sdm saus tiram, 2 sdm kecap manis, gula merah (sisir), 1 sdt garam (atau secukupnya), 1 sdt kaldu jamur (menggunakan penyedap rasa lainnya juga bisa), 2 sdm air asam jawa (opsional),  dan minyak secukupnya.

Bumbu halus: 4 siung bawang putih, 6 siung bawang merah, ¼ sdt merica bubuk, ¼ sdt jahe bubuk, ½ sdm ketumbar bubuk

Cara membuat:

  • Potong ayam menjadi beberapa bagian. baluri dengan jeruk nipis biarkan beberapa waktu kemudian cuci.
  • Panaskan minyak, kemudian tumis bumbu halus. Masukkan daun jeruk dan daun salam, tumis hingga harum
  • Masukkan ayam dan aduk-aduk
  • Tambahkan air, saus tiram, madu, gula merah, garam, kecap, kaldu bubuk dan air asam jawa (opsional). Aduk hingga merata, lalu tes rasa.
  • Masak hingga air menyusut dan bumbu meresap (jangan terlalu kering, sisakan sedikit bumbu untuk olesan saat membakar ayam)
  • bakar ayam, sesekali balik ayam dan olesi dengan bumbu.
  • Kemudian, angkat dan sajikan dengan sambal dan lalapan.

Baca Juga: MENGENAL MADU KLANCENG BESERTA KHASIATNYA

6. Roti Bakar Madu

roti bakar madu

Membuat roti madu ternyata tidak sesulit itu, lho. Anda bisa memulai membuat hidangan ini dengan metode pemanggangan sebagai menu sarapan atau bekal simpel sehari-hari.

Bahan: 3 sdm madu, 3 sdm mentega, dan 5 sisir roti tawar  

Cara membuat:

  • Siapkan semua bahan
  • Siapkan wadah, kemudian olesi roti dengan madu. Lipat roti dan baluri dengan mentega 
  • Siapkan teflon, panggang hingga merata. Panggang roti hingga berwarna kecoklatan.
  • Roti siap disajikan.

Produsen Madu Murni Berkualitas

Itulah beberapa informasi cara membuat kreasi madu murni yang lezat dan sehat yang bisa Anda coba dirumah. Ingin membuat hidangan-hidangan tersebut menggunakan madu murni terbaik dengan kualitas tinggi? Anda bisa menemukannya di Rimba Raya Bee Farm. 

Perusahaan ini merupakan produsen lebah yang juga memproduksi madu dan produk-produk olahan madu lainnya dengan kualitas tinggi serta menyehatkan.

Penulis: Wardah Aliya Rahmah

Editor: Nafila Chaerunnisa

Enable Notifications OK No thanks