Indonetwork, Budidaya – Dalam budidaya ikan, terpal punya peranan yang sangat penting. Misalnya Anda budidaya ikan lele dengan sistem bioflok. Manfaat budidaya ikan dengan kolam terpal salah satunya yaitu harganya yang sangat terjangkau.

Sekarang banyak peternak yang sudah tidak perlu lahan yang luas lagi untuk budidaya ikan. Karena menggunakan kolam yang terbuat dari terpal dinilai jauh lebih efektif dan efisien.

Namun perlu diperhatikan bahwa terpal tidak hanya bagus untuk jenis ikan yang bisa dikonsumsi saja. Jenis ikan hias juga bisa menggunakan terpal sebagai kolamnya.

Manfaat Budidaya Ikan dengan Kolam Terpal

5 Kelebihan Menggunakan Kolam Terpal Kotak Produksi Prassterpal.com
Sumber: prassterpal.com

Lantas apa manfaat budidaya ikan dengan kolam terpal? Simak rangkuman kami di bawah ini.

1. Hasil Panen yang Lebih Maksimal

Sebelumnya perlu Anda perhatikan mengenai terpal yang akan digunakan sebelum mulai membuat kolam. Karena penggunaan terpal yang berkualitas bisa membuat hasil panen juga maksimal.

Fakta Budidaya Lele Kolam Terpal | Bebeja.com
Sumber: bebeja.com

Sekarang sudah banyak toko yang jual terpal di Indonesia baik secara online maupun offline. Namun pastikan kalau toko tersebut harus punya kredibilitas dan menjual produk yang berkualitas. Salah satu toko yang kami rekomendasikan adalah Cahaya Abadi Terpal.

Terpal yang abal-abal cenderung akan lebih mudah rusak dan Anda harus sering menggantinya. Jika terpal sudah rusak sebelum masa panen, tentu kondisi kolam akan bermasalah. Kondisi ikan yang ada di dalam juga akan terganggu.

2. Suhu Lebih Stabil

Banyak pembudidaya ikan yang menilai bahwa suhu kolam yang terbuat dari kolam lebih stabil. Suhu yang ada di dalam tidak sering mengalami fluktuasi seperti halnya di kolam yang terbuat dari tanah.

suhu air kolam | Dunia Terpal
Sumber: duniaterpal.com

Terpal sangat fleksibel dan perubahan cuaca yang terjadi di lingkungan tidak akan mempengaruhinya. Sehingga suhu di dalam kolam bisa terkontrol dan tetap stabil.

Suhu juga sangat penting dalam budidaya ikan. Suhu kolam yang terlalu tinggi akan membuat mereka mati. Jika hal itu terjadi, hasil panen Anda tidak akan maksimal.

3. Minim Terkena Penyakit

Resiko ikan terkena serangan penyakit juga bisa Anda minimalisir ketika menggunakan kolam terpal. Apalagi penyakit yang disebabkan oleh hama atau gulma sering menjadi penyebab banyak ikan yang mati.

Hama dan penyakit ikan lele - ALAM TANI
Sumber: alamtani.com

Gulma atau hama itu biasanya disebabkan kondisi kolam yang tidak terawat, misalnya kotoran ikannya tidak dibuang. Ketika menggunakan kolam terpal, hal ini bisa Anda lakukan. Sehingga kondisi kesehatan ikan di dalam bisa Anda kontrol sebisa mungkin.

4. Panen Lebih Mudah

Ketika musim panen datang, Anda akan lebih dalam mengelolanya. Proses penjaringan ikan hingga pengeringannya sangat mudah. Prosesnya cenderung akan lebih cepat, bahkan tidak akan lebih dari 1 jam.

Karena alasan inilah banyak orang yang lebih memilih budidaya ikan dengan memakai terpal dibandingkan kolam di tanah.

5. Ikan Segar dan Sehat

Seperti sudah disinggung sebelumnya bahwa suhu di kolam terpal lebih stabil. Selain itu ikan juga tidak akan mudah terserang penyakit. Alhasil, ikan yang nantinya akan Anda panen akan lebih segar dan sehat.

10 Ciri-Ciri Ikan Segar yang Layak untuk Dimasak, Harus Teliti!
Sumber: tokopedia.com

Hal seperti ini akan sulit terjadi ketika budidaya ikan menggunakan kolam tanah. Karena Anda penyakit akan lebih mudah menyerang ikan dan suhu di dalam kolam juga tidak stabil. Apalagi jika terjadi perubahan cuaca, ikan akan rentan terkena penyakit.

Budi Daya Lebah Trigona Membantu Pelestarian Hutan - ANTARA News Megapolitan

Baca juga: CARA BUDIDAYA LEBAH TRIGONA BAGI PEMULA SAMPAI PANEN

Dari penjelasan di atas, Anda sudah tahu kan apa manfaat budidaya ikan dengan kolam terpal? Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, tentu saja menggunakan terpal adalah langkah yang sangat tepat.

Editor: Deky Ahmad Syah

Author

Sebagai penulis konten seo yang berpengalaman lebih dari 5+ tahun.

Enable Notifications OK No thanks