Indonetwork, Budidaya – Lebah merupakan salah satu hewan memberikan banyak keuntungan bagi umat manusia. Salah satu manfaat utama lebah adalah sebagai penghasil madu yang memiliki banyak sekali manfaat. Pemanfaatan madu dapat kita jumpai sebagai bahan makanan, campuran kosmetik, hingga obat-obatan.

Segudang manfaat yang dimiliki lebah membuatnya banyak dibudidayakan oleh manusia. Salah satu jenis lebah madu yang dapat dibudidayakan ialah lebah madu jenis trigona.

Lebah jenis ini sudah lama dikenal oleh masyarakat Indonesia. Masyarakat Jawa menyebut  lebah trigona dengan lebah klanceng. Di Riau dan Sumatera lebah ini disebut lebah lilin atau gala-gala, di Kalimantan seperti Banjarmasin disebut kelulut, sedangkan di daerah Sunda masyarakat menyebutnya teuwel.

Sebelum anda pergi menuju tempat jual bibit trigona guna memulai langkah untuk membudidayakan lebah madu jenis ini, mari kita kenal karakteristik seputar lebah trigona terlebih dahulu.

Karakteristik Lebah Trigona

Memiliki nama latin Trigona spinipes atau Trigona sp, Lebah ini tergolong sebagai salah satu jenis lebah yang spesiesnya tersebar di seluruh dunia. Di antaranya yang banyak dikenal ialah Trigona itama, Trigona scaptotrigona, Trigona laeviceps, Trigona apicalis, dan Trigona thorasica. Lebah Trigona banyak ditemukan di wilayah tropis atau subtropis seperti Australia, Afrika, Asia Tenggara dan kawasan Amerika Tropis.

Lebah trigona memiliki ukuran fisik yang lebih kecil dibandingkan dengan lebah jenis lain. Selain itu, lebah jenis ini tidak memiliki sengat (Stinglees Bee). Hal ini tentu menguntukan bagi peternak lebah karena membudidayakan jenis ini berarti tidak ada resiko tersengat lebah.

Karakteristik utamanya yang tidak memiliki sengat, membuat lebah jenis ini tidak dapat memproduksi madu dengan kuantitas yang banyak. Sebaliknya, Lebah jenis ini mampu menghasilkan propolis yang lebih banyak dibandingkan dengan jenis lain.

Baca juga: CARA BUDIDAYA LEBAH TRIGONA BAGI PEMULA SAMPAI PANEN

Produk yang Dihasilkan Lebah Madu Trigona

1. Madu

Jual Bibit Trigona
Sumber: Pixabay.com

Madu yang dihasilkan oleh Trigona sp memiliki rasa yang lebih masam daripada madu pada umumnya. Namun madu yang dihasilkannya memilk kualitas yang lebih baik. Hal ini dikarenakan kandungan fruktosa dan glukosa yang dimilikinya.

Madu memliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan. Tak heran banyak sekali orang memburu madu sebagai usaha untuk menjaga tubuh agar tetap sehat. Apalagi pandemi virus korona sedang merebak seperti saat ini.  Menjaga kondisi tubuh agar tetap fit menjadi sebuah keharusan. Diantara manfaat madu adalah:

  • Menjaga imunitas tubuh
  • Membantu menangkal radikal bebas
  • Membantu mengubah kadar kolesterol
  • Meredakan batuk

2. Propolis

Lebah Madu Propolis
Sumber: Amazon.co.uk

Ternyata selain madu, lebah juga dapat menghasilkan propolis. Propolis merupakan lilin yang di produksi oleh Trigona sp dari getah tanaman yang tercampur air liur lebah. Getah tersebut berasal dari getah pohon. Karakteristik yang dimiliki propolis ialah lengket, liat, dan beremah.

Propolis dihasilkan Trigona sp sebagai bentuk pertahanan diri untuk melindungi diri dari serangan hewan lain seperti serangga, ngengat, tikus dan penyakit yang disebabkan oleh mikroorgnisme.

Sejak zaman dahulu, masyarakat dunia sudah memanfaatkan propolis yang dihasilkan oleh lebah madu ini. Rupanya hal tersebut masih dilakukan sampai sekarang. Tak heran pula para pengusaha tertarik mengunjungi tempat jual bibit trigona untuk turut serta membudidayakan serangga yang kaya manfaat ini. Adapun manfaat propolis yang dapat Anda rasakan bagi tubuh ialah:

  • Sebagai Antioksidan

Salah satu manfaat propolis yakni memiliki kandungan yang berperan sebagai anti oksidan bagi tubuh. Antioksidan memiliki kemampuan menjaga sel tubuh agar tidak rusak oleh radikal bebas. Dengan kata lain, Antioksidan memiliki kontribusi dalam mencegah bebrbagai macam penyakit seperti kanker dan diabetes.

  • Sebagai Anti-Infalamasi

Inflamasi ialah respon biologis kompleks oleh jaringan vaskular dari stimulus yang membahayakan bagi tubuh seperti patogen, sel yang rusak, dan radikal bebas. Reaksi infalamasi berperan guna menyingkirkan stimulus yang membahayakan dan mengawasi proses penyembuhan.

  • Sebagai Antivirus

Propolis diyakini memiliki kamampuan untuk menghambat perkembangan virus yang dapat menyerang tubuh. Hal ini disebabkan karena adanya kandungan chrysin dan campherol dalam propolis. Kandungan tersebut berperan aktif dalam mencegah replikasi virus.

  • Sebagai Antibakteri

Propolis juga memiliki peran sebagai antibakteri. Hal ini dikarenakan propolis memilki kandungan flavonon pinocembrin dan flavonol galangin. Kandungan tersebut lah yang dapat membantu tubuh kebal terhadap serangan bakteri apabila Anda mengkonsumsi propolis.

Baca juga: MENGENAL MADU KLENCENG BESERTA KHASIATNYA

3. Bee Bread / Bee Pollen

Jual Bibit Lebah Trigona
Sumber: Kompas.com

Bee bread atau dikenal juga sebagai bee pollen, merupakan kumpulan serbuk sari yang dibawa oleh Trigona sp. Serbuk sari tersebut diperoleh dari lebah pekerja yang berasal dari bunga-bunga. Serbuk sari kemudian disimpan dan digunakan sebagai makanan bagi koloni lebah.

Produk yang dihasilkan lebah madu ini memiliki rasa yang lebih masam dibandingkan madu. Seperti madu dan propolis, bee pollen juga memiliki segudang manfaat yang baik untuk kesehatan. Kandungan yang dimiliki bee pollen sangatlah beragam, di antaranya seperti lipid, protein, karbohidrat, asam amino, vitamin, dan mineral. Adapun manfaat yang dimiliki bee pollen di antaranya:

  • Mengurasi resiko penyakit jantung
  • Menangkal radikal bebas
  • Mengurangi peradangan dan pembengkakan

Peternakan Jual Bibit Trigona Unggulan

Itulah karakteristik lebah Trigona sp dan beberapa produk yang dihasilkan oleh lebah madu dengan jenis tersebut. Jangan khawatir jika Anda tertarik untuk membudidayakan lebah madu jenis ini.

Jika Anda kesulitan untuk menemukan dimana tempat jual bibit trigona, Anda bisa membelinya di Rimba Raya Bee Farm. Peternakan sekaligus tempat wisata yang berlokasi di Malang, Jawa Timur ini menjual madu murni serta bibit lebah lengkap dengan peralatan budidayanya.

Editor: Langgeng Irma S.

Author

Enable Notifications OK No thanks