Indonetwork, Otomotif – Anda pasti lebih senang memandang mobil yang bersih dari body hingga permukaan ban yang mengkilap. Bukan hanya kebersihan body mobil saja, cara menghitamkan ban mobil yang sudah kusam juga merupakan bagian dari perawatan kendaraan yang wajib dilakukan. Keberadaan ban mobil nyatanya tidak hanya sebagai kaki kendaraan saja, melainkan juga bisa menunjang nilai estetika tampilan mobil secara keseluruhan, lho.

Selain membuat mobil jadi lebih sedap dipandang, rutin merawat ban mobil membantu mencegah ozon crack atau keretakan ban, sehingga menjaga umur ban lebih lama. Sehingga Anda bisa cukup menghemat biaya ganti ban atau perbaikan, diluar kerusakan karena hal-hal tak terduga.

Cara paling umum untuk menghitamkan ban mobil yaitu dengan mencucinya menggunakan sabun dan sikat cuci mobil khusus. Namun, cara ini masih ternyata masih kurang maksimal karena tampak tak ada perubahan ketika ban sudah mengering. Tapi, Anda tak perlu bingung, berikut cara mudah agar ban mobil yang kusam jadi hitam dan mengkilap kembali.

Baca Juga: Fungsi, Komponen, dan Cara Merawat Bearing Mesin

Cara Menghitamkan Ban Mobil yang Kusam Jadi Kinclong

cara menghitamkan ban mobil
Sumber: Unsplash

Kotoran, debu, dan percikan air yang menempel pada permukaan ban bisa membuat ban kusam dan mengurangi estetika tampilan mobil. Namun, hanya mencucinya saja belum cukup untuk membuat ban mobil jadi hitam dan kinclong lagi. Untuk itu, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut.

Cuci permukaan ban

Pertama-tama cuci ban lebih dulu dengan menyikat seluruh permukaan ban hingga sela-selanya. Anda bisa gunakan sikat halus atau kasar untuk merontokkan semua kotoran membandel. Setelah dicuci bersih, tunggu beberapa saat sampai ban kering untuk diberi perawatan selanjutnya.

Gunakan semir ban mobil

Setelah ban kering, oleskan cairan semir ban untuk membuat ban menjadi hitam mengkilat. Semir ban mobil yang baik mengandung kombinasi silikon, uv protection, dan conditioner.

Sebagian orang mungkin menghindari pemberian semir pada ban mobil, karena rumornya justru bisa merusak daya tahan ban. Namun, sebenarnya aman-aman saja menggunakan semir pada ban, asal memilih produk yang bagus dan cara menyemirnya tepat.

Ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan ketika menyemir ban mobil. Pertama, aplikasikan semir pada dinding ban atau bagian sisi luar saja. Jaga semir agar tidak mengenai tapak ban mobil, karena akan bisa menimbulkan handling. Lalu, apabila menetes atau berceceran di lantai, segera bersihkan dengan kain kering agar tidak membuat lantai licin.

Mengoleskan silikon cair

Selain semir ban, Anda bisa mengoleskan silikon secara langsung. Caranya adalah dengan mencampur cairan silikon dengan bahan lain yaitu terpentin dengan perbandingan komposisi sekitar 70:30. Kombinasi silikon dan terpentin bisa membantu membuat ban menjadi hitam klimis lagi.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Lem untuk Aksesoris Mobil

Manfaatkan pasta gigi sebagai pembersih

cara menghitamkan ban mobil
Sumber: Unsplash

Ya, Anda tidak salah baca. Pasta gigi sudah lama populer dimanfaatkan sebagai bahan untuk membersihkan noda-noda membandel. Pasta gigi diformulasikan dengan bahan pemutih yang lembut, sehingga bisa efektif menghilangkan noda keras tanpa merusak tekstur benda.

Cara menggunakannya, cuci ban mobil lebih dulu dan tunggu hingga kering. Setelah itu baru oleskan pasta gigi, diamkan sebentar, lalu bersihkan dengan kain.

Gunakan campuran baking soda dan air

Alternatif lain cara menghitamkan ban mobil yang kusam yaitu dengan pasta baking soda. Kristal putih pada baking soda mengandung sodium bikarbonat atau natrium bikarbonat yang efektif menghilangkan kotoran membandel.

Untuk menggunakannya, Anda hanya perlu menambahkan air pada baking soda hingga menjadi pasta. Oleskan pada tepi ban, diamkan beberapa menit sampai kering, barulah dibersihkan menggunakan air. Cara ini terbukti mampu mengembalikan ban mobil jadi kinclong dan keren seperti baru.

Dari cara-cara di atas, memanfaatkan semir untuk merawat ban mobil tetap bersih termasuk yang paling banyak dipilih oleh pengendara, bengkel, maupun tempat cuci mobil. Hal ini karena komposisi semir ban mobil itu sendiri yang terbuat dari bahan-bahan kuat dan aman untuk melindungi ban. Selain itu, semir ban mobil juga mudah didapatkan di pasaran dengan harga terjangkau.

Baca Juga: 5 Aksesoris untuk di Dashboard Mobil

Produk Semir ban mobil berkualitas bisa Anda dapatkan dari CV. Rekacipta Karya Persada. Mereka telah berpengalaman sejak lama sebagai distributor berbagai produk chemical perawatan kendaraan. Beberapa produk yang bisa Anda dapatkan yaitu biodegradable alkaline degreaser untuk membersihkan kotoran minyak pada alat-alat berat, oil spill dispersant untuk mendispersi tumpahan minyak, penetrating oil DT 057 untuk membuka baut yang berkarat, dsb.

Anda bisa menghubungi CV. Rekacipta Karya Persada via telepon atau langsung datang ke kantor mereka Jl Perintis RT 32 No 81, Samarinda Utara.

Enable Notifications OK No thanks