Biji ketumbar yang biasa digunakan sebagai bumbu makanan ternyata termasuk tanaman herbal yang kaya dengan nutrisi. Bahkan banyak orang yang mengkonsumsi biji ketumbar ini dengan cara direbus atau diolah menjadi jamu atau teh herbal. Karena manfaat ketumbar untuk kesehatan memang bagus.

Biji ketumbar mengandung beragam nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Nutrisi yang terkandung dalam ketumbar diantaranya adalah kalsium, fosfor, kalium, magnesium, zat besi, dan berbagai Vitamin. Selain itu biji ketumbar juga termasuk biji yang kaya akan senyawa antioksidan.

Manfaat Ketumbar Untuk Kesehatan

Banyak orang yang mengolah biji ketumbar menjadi teh herbal atau jamu. Air ketumbar tersebut ternyata memiliki beragam manfaat untuk tubuh. Berikut ini adalah beberapa khasiat ketumbar untuk pria maupun maupun wanita.

1. Menurunkan Kadar Gula Darah

Dari beberapa riset yang telah dilakukan oleh peneliti, ekstrak ketumbar dan air ketumbar bisa meningkatkan produksi dan kinerja hormon insulin. Keberadaan hormon ini bisa membuat kadar gula darah menjadi lebih terkontrol.

Karena bisa mengontrol kadar gula darah, biji ketumbar bisa mengurangi risiko terkena penyakit diabetes. Namun untuk mencegah diabtes ini, Anda tidak hanya harus mengandlkan air ketumbar saja.

Supaya kadar gula darah dalam tubuh tetap terkontrol, Anda perlu melakukan pola hidup yang sehat. Misalnya dengan rutin berolahraga, mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi, tidak merokok dan minum alkohol, dan mengurangi asupan gula.

2. Mengatasi Masalah Pencernaan

Beberapa masalah pencernaan seperti mual, diare, dan perut kembung bisa diatasi dengan cara mengkonsumsi air ketumbar. Kandungan serat pada biji ketubar ternyata cukup efektif untuk meningkatkan kinerja sistem perncernaan secara menyeluruh.

Air ketumbar juga mempunyai sifat antibakteri, antiradang, dn antioksidan. Dengan karakteristiknya tersebut, Anda bisa menjadikan air ketumbar sebagai obat alami untuk mengatasi beberapa masalah pencernaan.

3. Mengatasi Radikal Bebas

Biji ketumbar mempunyai kandungan senyawa fitokimia seperti terpinene, quercetine, lutein, dan flavonoid. Senyawa fitokimia tersebut mempunyai sifat antioksidan yang sangat kuat.

Antioksidan ini sangat berperan penting untuk melawan radikal bebas yang terjadi pada tubuh. Zat antioksidan tersebut bisa mengurangi masalah peradangan dan mengurangi risiko terjadinya berbagai penyakit seperti diabetes dan kanker.

Baca juga: Meskipun Pedas, Ini Manfaat Cabai Merah Untuk Kesehatan

4. Melawan Infeksi

Tidak hanya mengandung antoksidan, ketumbar juga mengandung senyawa yang bersifat antibakteri dan antimikroba. Senyawa yang dimaksud adalah dodecanal yang bisa melawan dan membasmi bakteri E. coli dan Salmonella yang menjadi penyebab diare.

Tidak hanya untuk mengatasi penyebab diare, air biji ketumbar juga bisa melwan bakteri yang menjadi penyebab infeksi saluran kemih.

5. Menjaga Kesehatan Jantung

Mengkonsumsi biji ketumbar secara rutin juga bisa mengontrol tekanan darah dengan lebih efektif. Tidak hanya itu, biji ketumbar juga bisa menurunkan kadar kolestrol jahat dalam tubuh. Dengan begitu, biji ketumbar sangat efektif untuk mencegah terjadinya penyakit jantung.

Cara merebus ketumbar untuk kesehatan jantung sangat mudah. Yang Anda perlukan hanya 2 sendok makan biji ketumbar dari satu liter air. Jangan lupa untuk mendidihkan terlebih dahulu air tersebut.

Jika sudah mendidih, masukkan biji ketumbar dan diamkan kurang lebih selama 15 menit. Setelah itu saring biji ketumbar dari rebusannya dan biarkan selama 2 jam. Setelah itu minum air rebusan biji ketumbar tersebut.

Sebenarnya jika Anda ingin langsung mengkonsumsi langsung biji ketumbar juga boleh. Jadi Anda tidak perlu minum air rebusannya yang tergolong memakan cukup waktu.

Supaya memberikan rasa yang lebih nikmat, Anda juga bisa mencampurkan ke dalam rebusan ketumbar berbagai bahan lainnya. Misalnya kapulaga, serai, jahe dan kunyit.

Namun bahaya ketumbar ini akan benar-benar Anda rasakan ketika tengah mengkonsumsi obat diabetes yang bisa menurunkan kadar gula darah. Jika Anda mengkonsumsinya secara berbarengan dengan ketumbar, maka penurunan kada gula darah akan terjadi secara drastis.

Baca juga: 6 Manfaat Biji Wijen Putih Untuk Kecantikan dan Kesehatan

Supplier Biji Ketumbar Berkualitas

Anda bisa memperoleh biji ketumbar berkualitas di supplier Sumber Roso Agromakmur. Dengan proses pengeringan yang terjamin, supplier ini menyediakan ketumbar berkualitas tinggi dan tersedia dalam bentuk biji ketumbar utuh maupun pecahan atau kepingan.

Anda bisa melakukan pemesanan secara grosir maupun eceran. Selain itu, Sumber Roso Agromakmur juga melayani pembelian dan pengantaran dalam dan antar provinsi.

Untuk informasi lebih lengkap dengan proses pembelian bisa dilakukan di website resmi sumberrosoagro.com.

Demikianlah beberapa manfaat ketumbar untuk kesehatan tubuh yang perlu Anda ketahui. Anda bisa mengkonsumsinya dalam bentuk air rebusannya maupun biji ketumbarnya langsung. Semoga bermanfaat.

Author

Sebagai penulis konten seo yang berpengalaman lebih dari 5+ tahun.

Enable Notifications OK No thanks